Bank Indonesia Goes to SMK Maarif 5 Kotagajah

SMK Ma’arif 5 Kotagajah,11 Oktober 2023, Salah satu program pembelajaran di SMK Ma’arif 5 adalah GURU TAMU. Kegiatan ini selaras denga program  Bank Indonesia Goes to School.
Dalam kegiatan ini disampaikan Materi Edukasi Cinta Bangga Rupiah dan Cris oleh Tim Bank Indonesia kantor perwakilan Provinsi Lampung Kak Ria sutiono dan Kak Nofriansah eka putra.
Beliau menyampaikan materi terkait peran Bank Indonesia sebagai Bank Sentral yang mempunyai peran diantaranya :
1. Mencapai dan memelihara kestabilan nilai rupiah melalui pengelolaan bidang Moneter, Sistem Pembayaran, dan Stabilitas Sistem Keuangan.
2. Mengatur dan Mengawasi Sistem Pembayaran
3. Mempertahankan stabilitas nilai tukar Menjaga efektifitas fungsi sistem keuangan dan ancaman ketidakstabilan sistem keuangan dari guncangan perekonomian.
Sasaran utama kegiatan ini adalah Peserta Didik SMK Ma’arif 5 program keahlian Akuntansi dan keuangan lembaga kelas X,XI dan XII berjumlah 94 Peserta Didik.
Peserta Didik terlihat antusias dan gembira mengikuti kegiatan ini karena pembelajaran dilakukan diluar kelas dan di sampaikan oleh Guru Tamu langsung dari pihak yang berkompeten dibidang Perbankan.
Terimakasih Bank Indonesia Provinsi Lampung atas Ilmu yang diberikan kepada Kami, harapan Kami semoga Komunikasi dan Kerjasama terjalin dengan baik.
About the author

SMK Ma'arif 5 Kotagajah, berdiri pada Juli Tahun 2014. Kami hadir untuk memenuhi Kebutuhan Pendidikan di lingkungan Kotagajah dan sekitarnya guna memberikan pendidikan yang bermutu dan memiliki lulusan yang siap bersaing, siap kerja, dan siap terjun di dunia industri.

Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.